Mendiktisaintek Pastikan Komitmen Kerja Sama Pendidikan Tinggi dengan Timor Leste
Jakarta – Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Mendiktisaintek) Brian Yuliarto memastikan komitmen Indonesia bekerja sama dalam bidang pendidikan tinggi dengan pemerintah Timor Leste. Lebih jauh Menteri Brian menggarisbawahi kerja sama tersebut di titikberatkan pada riset dan inovasi, yang pada gilirannya akan mewujudkan kemandirian teknologi bagi kedua negara.
Hal tersebut disampaikan Menteri Brian Yuliarto ketika berdiskusi di ruang kerjanya dengan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Kebudayaan Timor Leste Mr. Jose Honorio da Costa Pereira Jeronimo, Selasa (4/3).
“Akan sangat menarik bila terdapat kerja sama co-funding antara Indonesia dan Timor Leste. Kita bisa membuka peluang program post-doc untuk Doktor-Doktor asal Timor Leste,” kata Menteri Brian.
Pada kesempatan yang sama Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Kebudayaan Timor Leste Mr. Jose Honorio da Costa Pereira Jeronimo menyampaikan ada lebih dari 10.000 mahasiswa asal Timor Leste yang menempuh pendidikan di Indonesia. Menurutnya, jumlah mahasiswa tersebut akan terus meningkat seiring dengan peningkatan kerja sama antar kedua negara.
Mr. Jose Honorio da Costa lebih lanjut juga menyampaikan beberapa hal penting mengenai kerja sama pendidikan dengan Indonesia, seperti pembahasan mengenai KITAS (Kartu Izin Tinggal Terbatas), kolaborasi penelitian antar negara, kerja sama di bidang kesehatan, peluang kerjasama dalam pembukaan sekolah Doktoral di Timor Leste, hingga membahas proses integrasi Timor Leste ke dalam ASEAN yang memerlukan integrasi pada bidang pendidikan tinggi dan riset.
Mengakhiri pertemuan tersebut, Menteri Brian menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Timor Leste dalam hal kerja sama pendidikan tinggi yang telah berjalan dengan baik selama ini, khususnya kerja sama U to U (University to University).
“Saya berharap kerja sama dan kolaborasi ini kita tingkatkan lagi. Misalnya kolaborasi penelitian antar negara, atau kerja sama di bidang kesehatan. Supaya kita bisa mencapai kemandirian teknologi bagi masing-masing negara,” tutur Menteri Brian.
Humas
Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
#DiktisaintekSigapMelayani
#Pentingsaintek
#Kampusberdampak
#Kampustransformatif