Peserta IISMA Selenggarakan ICOVEST, Perkenalkan Budaya Indonesia ke Generasi Muda Inggris

Peserta Program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) di Coventry University Inggris menyelenggarakan malam budaya bertajuk IISMA Coventry Festival (ICOVEST) pada tanggal 7 Desember lalu. Dalam acara ini para mahasiswa menyuguhkan penampilan seni dan budaya Indonesia serta hidangan khas nusantara kepada para pengunjung.

Acara ini disambut dengan animo sivitas Coventry University dan masyarakat umum, dan mendapat apresiasi dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di London. “Selamat atas penyelenggaraan acara yang luar biasa ini. Dengan kegiatan ini kalian telah berkontribusi banyak dalam mempromosikan Indonesia kepada audiens di Inggris,” tutur Atase Pendidikan dan Budaya KBRI London, Khairu Munadi. 

Penampilan yang disuguhkan para mahasiswa cukup beragam. Mulai dari lantunan lagu daerah beserta tarian tradisional berbagai daerah di Indonesia, lagu nasional seperti Indonesia Pusaka dan Rayuan Pulau Kelapa, hingga lagu-lagu populer tanah air. Salah satu mahasiswa peserta IISMA juga menampilkan pertunjukan pencak silat. 

Di samping penampilan yang tersaji di panggung utama, pengunjung juga dapat menikmati pameran yang menampilkan berbagai hal menarik tentang Indonesia, mulai dari film hingga atraksi wisata. Penganan seperti opor dan es teler juga disajikan secara khusus bagi para pengunjung.

Baca Juga :  Ditjen Diktiristek Kembali Torehkan Prestasi di Bidang Kehumasan

“Acara ini diselenggarakan agar kami para awardees dapat memperkenalkan budaya Indonesia dan menunjukkan talenta kami, karena kami ke sini bukan hanya untuk belajar di kelas tetapi juga untuk membuat sesuatu seperti kegiatan ini,” terang Jesua Axel Giantoro selaku Project Leader ICOVEST.

Ia berharap, kegiatan ini bisa dinikmati oleh para pengunjung sekaligus menjadi inspirasi bagi peserta Program IISMA di berbagai tempat. “Harapannya kegiatan ini bisa memotivasi teman-teman kami untuk mulai membuat sesuatu di mana pun kalian berada, dan bisa mencintai negeri asal kita Indonesia,” imbuhnya.

Peran Perguruan Tinggi

Pada kesempatan ini Atase Pendidikan dan Budaya KBRI London menyampaikan apresiasi kepada pengelola Coventry University yang telah menerima para peserta IISMA dan memfasilitasi mereka untuk memperoleh pengalaman pembelajaran yang bermakna lewat berbagai jenis aktivitas di dalam maupun di luar kampus.

Baca Juga :  Perdana, Pelaksana Program IISMA Lepas Delegasi Mahasiswa Terbaik Indonesia ke Spanyol

“Coventry University adalah salah satu perguruan tinggi penerima terbaik untuk Program IISMA. Terima kasih telah menjadi tuan rumah bag mahasiswa kami dengan program dan aktivitas yang luar biasa,” tuturnya. 

Selama menjalani program, para mahasiswa dibimbing oleh Benny Tjahjono, pakar di bidang Sustainability dan Supply Chain Management, yang juga menjadi koordinator IISMA Coventry dan Director of Research Engagement untuk Indonesia. 

Khairu juga mendorong mahasiswa untuk memanfaatkan waktu mereka di perguruan tinggi tersebut sebaik-baiknya, demi memperoleh berbagai hal positif yang berguna bagi masa depan mereka. 

“Manfaatkan waktu untuk membuat pertemanan dan koneksi dengan semua mahasiswa, dosen, dan mereka yang menjadi bagian dari universitas. Ini adalah kesempatan baik untuk membangun relasi yang kuat dengan universitas, yang akan bermanfaat di masa mendatang,” lanjutnya.

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars (2 votes, average: 3.00 out of 5)
Loading...
1484 Views