Akselerasi Pembangunan Papua melalui Kampus Merdeka dan Program Bantuan Pendidikan

Papua – Direktur Jendral Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) Kemendikbud Nizam menghadiri webinar bertajuk “Strategi Peningkatan Kualitas SDM Mee Pago melalui Pendidikan dan Beasiswa pada Masa Pandemi” yang diselenggarakan oleh Yayasan Tiga Jendela Bersaudara bekerja sama dengan Yayasan Khow Kalbe dan didukung Pemerintah Kabupaten Nabire, Rabu (28/04).

Dalam pemaparannya, Nizam menyampaikan bahwasanya Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam serta infrastruktur yang memadai. Akan tetapi kekayaan tersebut tidak akan banyak manfaatnya apabila tidak dilengkapi dengan dua aspek penting yakni sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan penguatan ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Tanpa kedua aspek penting tersebut masyarakat tidak akan memiliki nilai tambah yang tinggi untuk kemajuan sosial, ekonomi, dan budaya. Oleh karena itu pengembangan SDM merupakan tantangan yang harus dijawab dengan program-program yang fokus untuk memperbaiki kualitas SDM,” ucapnya.

Baca Juga :  Peran Individu Dan Identifikasi Multilevel Dalam Memengaruhi Variasi Mindfulness Dan Kinerja Tim

Menutup pemaparannya, Nizam menekankan bahwa pembangunan di Papua memang memerlukan gotong royong dari para pemerintah, pemerintah daerah, dunia industri, perguruan tinggi, masyarakat dan lain-lain. Tanpa upaya bersama-sama maka apa yang diupayakan saat ini akan sulit diwujudkan.

“Kami telah membuat berbagai program aktivasi dan program yang relevan untuk kebutuhan perkembangan di Papua antara lain seperti Kampus Merdeka, beasiswa yang disubsidi pemerintah, dan program-program afirmasi lainnya yang bertujuan untuk menjadikan anak-anak Papua memiliki banyak jaringan serta kesempatan yang sama dengan yang lainnya,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Dogiyai Yakobus Dumupa turut menjelaskan mengenai upaya peningkatan kualitas SDM di Papua. Ia mengatakan saat ini pemerintah secara berkelanjutan terus melakukan sosialisasi mengenai pentingnya pendidikan kepada masyarakat. Adapun usaha lain yang dilakukan pemerintah seperti mempersiapkan tenaga pendidik berkualitas, membangun sarana prasarana yang memadai, dan memberikan dana bantuan pendidikan.

Baca Juga :  Fakultas Pertanian Universitas Jember, Kampanyekan Pertanian Modern di Mall Jember

“Kami banyak mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Yayasan Tiga Jendela dan Yayasan Khow Kalbe atas beasiswa pendidikan yang diberikan untuk anak-anak Kabupaten Dogiyai. Semoga anak-anak yang saat ini tengah mengenyam pendidikan dapat berguna bagi Papua dan Indonesia,” pungkas Yokobus.
(YH/DZI/FH/DH/NH/SH)

*Humas Ditjen Dikti*
*Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan*

Laman : www.dikti.kemdikbud.go.id
FB Fanpage : @ditjen.dikti
Instagram : @ditjen.dikti
Twitter : @ditjendikti
Youtube : Ditjen Dikti
E-Magz Google Play : G-Magz